Cara Melakukan Pembayaran PIBA


PANDUAN SINGKAT PEMBAYARAN BRIVA

UNIVERSITAS HASYIM ASYARI


Pembayaran PIBA Sudah dibuka kembali hingga 31 Mei 2024

Untuk Cek BRIVA PIBA silahkan klik tombol dibawah


Atau Download List VA PDF

Sekilas tentang Virtual Account

1.   Apa itu Virtual Account (VA)?

-   Virtual  Account  atau  VA  di  UNHASY  adalah  nomor  identifikasi  pembayaran  masing-masing mahasiswa yang memiliki kode/nomor berbeda setiap mahasiswa guna keperluan pembayaran mahasiswa ke rekening Universitas.

-  Susunan No. BRIVA di UNHASY terdiri dari kode BRI UNHASY, 2 digit kode jenis pembayaran dan NIM mahasiswa. Sebagai contoh:

Kode BRI UNHASY = 13622

Kode Jenis Pembayaran PIBA = 13

NIM mahasiswa = 23xxxxxxxx

No. VA = 136221323xxxxxxxx

Periode Registrasi PIBA 5 Mei 2024 - 31 Mei 2024 

*Harap untuk tetap melihat BRIVA masing-masing pada tombol Link diatas

 

2.   Apakah VA sama dengan Nomor Rekening biasa?

-  Tidak, No. VA berisikan nomor khusus yaitu 2 digit kode jenis pembayaran dan NIM mahasiswa dimana ada data lain seperti Nama, Prodi, Jenis Kegiatan, Masa Pembayaran dan tentunya Nominal Tagihan setiap mahasiswa yang berbeda-beda, artinya batas minimal dan maksimal pembayaran serta masa pembayaran melalui VA sudah diatur dan tidak bisa membayar di luar aturan tersebut.

 

3.   Apakah jika transfer ke Nomor VA dari ATM & m-banking harus melalui menu khusus VA?

-  Tidak harus, pembayaran VA bisa dilakukan melalui menu VA jika bank pengirim dan penerima sama. Tapi jika bank pengirim dan penerima beda maka pembayaran VA bisa dilakukan melalui menu

Transfer/Transfer ke Bank Lain. Untuk caranya silahkan simak panduan dibawah.

 

Panduan Pembayaran

1.   Melalui ATM BRI

-      Pilih Menu Utama

-      Pilih menu Pembayaran/Pembelian Pilih menu BRIVA

-      Masukkan No. BRIVA

       Contoh:

       No. BRIVA: 136221323xxxxxxxx

-      Tekan Benar

-      Selanjutnya muncul halaman konfirmasi transfer berisikan data Nama, Nominal Tagihan, dll

-      Jika muncul isian nominal transfer silahkan isi sesuai nominal tagihan

-      Transfer

-      Selesai


2.   Melalui ATM selain BRI

-      Pilih Menu Utama

-      Pilih menu Transfer/Transfer ke Bank Lain

-      Masukkan No. Rekening

Contoh:

Kode Bank BRI : 002

No. BRIVA : 136221323xxxxxxxx

Maka No. Rekeningnya : 002136220623xxxxxxxx

-      Masukkan nominal transfer sesuai dengan tagihan

-      Selanjutnya muncul halaman konfirmasi transfer berisikan data Nama, Nominal Bayar, dll

-      Transfer

-      Selesai


3.   Melalui m-banking BRImo

-      Pilih menu BRIVA

-      Masukkan  No. BRIVA

Contoh:

No. BRIVA : 136221323xxxxxxxx

-      Selanjutnya muncul halaman konfirmasi transfer berisikan data Nama, Nominal Tagihan, dll

-      Masukkan nominal transfer sesuai dengan tagihan

-      Masukkan PIN

-      Transfer

-      Selesai


4.   Melalui bank digital/m-banking Bank Lain

-      Pilih menu Transfer

-      Pilih Bank Tujuan menjadi BRI”

-      Masukkan No. BRIVA

Contoh:

No. BRIVA : 136221323xxxxxxxx

-      Selanjutnya muncul halaman konfirmasi transfer berisikan data Nama, Nominal Tagihan, dll

-      Masukkan nominal transfer sesuai dengan tagihan

-      Transfer

-      Selesai


5. Melalui Teller Bank BRI

-      Silahkan datang ke Teller Bank BRI

-      Sampaikan keperluan untuk membayar tagihan BRIVA

-      Isi data pengirim, No. BRIVA, nominal, serta berita transfer pada form Setoran Tunai

Contoh:

No. BRIVA : 136221323xxxxxxxx

-      Lakukan pembayaran sesuai nominal tagihan tertulis pada Teller Bank

-      Selesai

 

Tidak mendukung transaksi dari : GoPay, OVO, DANA, Flip, PayTren, FastPay, LinkAja, ShopeePay

Setelah melakukan pembayaran melalui Virtual Account, jangan lupa untuk mengkonfirmasikan transaksi pembayaran ke Bagian Pembayaran UNHASY (WhatsApp: 089510101040)


-----------------------------------------------------------

Selanjutnya kami dapat mengecek status pembayaran mahasiswa secara Real-Time di sistem BRIVA dan merespons pesan mahasiswa.